Bupati Tangerang Ajak Masyarakat Ikut KB

SEPATAN-Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar mengajak masyarakat untuk mengikuti program keluarga berencana (KB). Seluruh stakeholder, SKPD dan Camat diminta terus mensosialisasikan manfaat program KB kepada masyarakat. Hal itu disampaikan Zaki saat peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-22 tingkat Kabupaten Tangerang, di Kantor Kecamatan Sepatan, Kamis (19/11/2015).

“Kita sepakat bahwa untuk mewujudkan penduduk tumbuh seimbang, perlu upaya pengendalian kuantitas penduduk, peningkatan kualitas penduduk dan mobilitas penduduk yang terarah dan terpadu. Mari kita sukseskan program KB dengan memiliki 2 anak,” kata Zaki.

Zaki mengungapkan, pelaksanaan program Kependudukan dan Keluarga Berencana di Kabupaten Tangerang sampai dengan saat ini masih menemui tantangan yang cukup berat. Hal ini kata dia, terlihat dari laju pertumbuhan penduduk sebesar 3,03 persen (di atas rata-rata nasional yaitu 1,49 persen). Sedangkan angka kelahiran total sejak tahun 2007 sampai dengan tahun 2012 tidak mengalami penurunan, yaitu di angka 2,3 persen per tahun. Dan keikutsertaan masyarakat untuk mengikuti program KB berkisar pada angka 65,72 persen.

Oleh karena itu kata Zaki, para kepala SKPD, Camat, dan seluruh Stakeholder di Kabupaten Tangerang untuk turut serta mensukseskan program Kependudukan dan Keluarga Berencana dengan menyusun program-program dan kegiatan-kegiatan kependudukan dan keluarga berencana secara terpadu. Karena pada hakikatnya, pemerintah bersama seluruh unsur masyarakat mempunyai tanggung jawab untuk mendorong dan menciptakan iklim yang sehat bagi pembentukan keluarga indonesia yang sehat dan sejahtera.

selain itu,  diperlukan pemahaman yang baik tentang manfaat program KB kepada masyarakat, bukan hanya sekedar mengendalikan kelahiran semata, namun merupakan suatu upaya untuk memberdayakan masyarakat agar merencanakan keluarga dengan baik. Sehingga diharapkan dengan mengikuti program KB, masyarakat Kabupaten Tangerang dapat meningkatkan kualitas hidup keluarganya dan mampu mewujudkan keluarga kecil bahagia dan sejahtera.

Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tangerang, Yuli Zaki Iskandar mengatakan, Harganas merupakan upaya untuk mengingatkan seluruh masyarakat Indonesia tentang betapa pentingnya keluarga sebagai sumber kekuatan dalam membangun bangsa dan negara. “Peringatan Harganas harus bisa menumbuhkan kesadaran keluarga Indonesia untuk selalu memperbaiki kualitas hidupnya secara gotong royong. Dan berkelanjutan serta memupuk usaha-usaha kemandirian keluarga, sehingga menjadi keluarga yang tangguh dalam menghadapi berbagai permasalahan dan tantangan yang melingkupi kehidupan keluarga,” katanya.

Sementara itu, Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Daerah Kabupaten Tangerang Bambang Mardi mengemukakan, perlu strategi untuk melaksanaan program KB serta menyeimbangkan kebijakan kependudukan. “Strategi ini perlu didukung dengan terus melakukan sosialisasi tentang program kependudukan dan KB kepada masyarakat, untuk merubah perilaku masyarakat agar menerima program KB sebagai sebuah gaya hidup,” ujarnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *