Momen Warga Cianjur, Rayakan Malam Pergantian Tahun dengan Bakar Jagung

Kab. Cianjur, OaseINews.com – Pada malam pergantian tahun 2021, Warga Kampung Tipar, Desa Hegarmanah, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur berkumpul bersama keluarga dan tetangga sambil membakar jagung atau ayam bakar. Mereka berkumpul di halaman rumah, pinggiran jalan, dan kebun.

Seperti yang dilakukan oleh Uko (55), di samping rumahnya di Kampung Tipar, RT 01, RW O4, Desa Hegarmanah, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur jumat malam (31/12/2021)

Uko berkumpul bersama tetangga dan keluarganya sambil membakar jagung manis.

“Kebiasaan warga tipar saat malam tahun baru memang seperti ini, bakar-bakaran. Bersilaturahmi bersama keluarga dan tetangga, ramai-ramai,” kata uko yang sedang menunggu jagungnya matang di panggangan.

Uko mengatakan kemeriahan malam tahun baru di kampung nya biasanya tidak terfokus di satu titik, kecuali perayaan di pusat kota dan alun-alun. Ditambah masih pandemi Covid 19 jadi kawasan tempat ramai kebanyakan di tutup oleh Pemkab. Oleh sebab itu, perayaan di Cianjur khususnya di kampung tipar lebih terkesan sporadis, terlihat jelas di setiap halaman rumah merayakan tahun baru dengan cara membakar jagung, ikan dan ayam.

Warga kampung Tipar lainnya, Susanto (39), pun mengisi malam pergantian tahun dengan berkumpul bersama keluarga sambil membakar jagung. Menurutnya jagung, menjadi primadona bagi keluarganya saat pergantian tahun dikarenakan harga nya masih terjangkau dan juga rasanya enak.

“Dari sore saya sengaja mutar-mutar mengajak ke tiga anak saya menggunakan sepeda motor, hanya untuk membeli jagung mentah. Alhamdulillah dapat juga dengan harga Rp 6 ribu per kilogram, saya pun beli 5 kilo,” katanya.

Susanto berharap semoga pandemi Covid 19 ini bisa cepat berakhir, sehingga bisa normal kembali, serta masyarakat bisa merayakan momen-momen spesial, seperti perayaan Lebaran, Tahun Baru, Muharram, atau Maulid Nabi, bisa dilaksanakan seperti biasa pada saat waktu sebelum pandemi Covid 19. (Red/Van)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *