Alika Korban Kecelakaan Truk Tanah di Kosambi Tempati Rumah Baru

Kab. Tangerang, OASEiNews – Alika (9) korban kecelakaan truk tanah di Kosambi beberapa waktu lalu, kini menempati rumah layak huni dari program Community Development (Comdev) Corporate Sosial Responsibility (CSR) Pantai Indah Kapuk (PIK) 2.

Bupati Tangerang Moch Mesyal Rasyid didampingi Camat Kosambi Asmawi dan Direktur Agung Sedayu Group Restu Mahesa secara simbolis menyerahkan kunci rumah kepada orang tua Alika di Kampung Cilampe RT 03, RW 03, Kelurahan Salembaran Jaya, Kecamatan Kosambi Kabupaten Tangerang.

Bupati Tangerang, Moch Mesyal Rasyid mengatakan, kedatangan dirinya ke Kosambi untuk memenuhi undangan dari PIK 2. Menurutnya, kegiatan PIK 2 kali ini dalam rangka memberikan pelayanan sekaligus membantu pembangunan rumah Alika.

“Alika sudah dibangun rumahnya, isinya juga dibantu. Insyaallah, besok sumurnya akan di bor dan listriknya juga sudah dipasang,” kata Bupati Tangerang, Moch. Mesyal Rasyid, kepada awak media, Kamis (13/3/2025).

Lanjut Bupati, Alika juga harus tetap belajar. Karena, pihaknya sudah berkomunikasi dengan sekolah sambil menunggu proses penyembuhan untuk belajar di rumah. Kemudian, pihak PIK juga sudah membantu memberikan laptop untuk belajar di rumah.

“Jadi rumahnya dibangunin oleh PIK, terus juga anaknya sudah diperhatikan supaya bisa tetap sekolah. Bahkan, tadi saya meminta kepada pihak PIK agar anaknya ini bisa sekolah sampai tuntas, bahkan sampai perguruan tinggi,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua Forum Rumah Tidak Layak Huni (FRTLH) Kecamatan Kosambi Minto Bajak yang mengerjakan rumah Alika menjelaskan, pembangunan rumah layak huni Alika dikerjakan kurang lebih sekitar satu bulan lamanya.

Minto mengaku, pengerjaan rumah Alika sempat terkendala karena pada saat itu kondisi cuacanya sedang musim hujan, sehingga lokasi disekitar pengerjaan rumah Alika tergenang air.

“Waktu pembangunannya sempat tertunda 5 hari, karena kondisi curah hujan sangat tinggi dan lokasi disekitar rumah Alika juga tergenang air hingga lutut orang dewasa,” terangnya. (red/van)