Menjalin Sinergitas dan bentuk kepedulian kepada masyarakat, Kapolsek Kresek Polresta Tangerang bersama-sama membersihkan Musholah di Desa Kresek

Tangerang, Oase I News.com – Sebagai upaya menjalin Sinergitas dan bentuk kepedulian kepada masyarakat sekaligus mendekatkan diri kepada warganya, Kapolsek Kresek AKP A. SURYADI beserta jajarannya bersama-sama membersihkan Musholah di wilayah Desa Kresek Kecamatan Kresek Kabupaten Tangerang, Selasa (18/02/2025).

Kegiatan Kerja Bhakti dan Bhakti Sosial ini merupakan salah satu kegiatan rutin yang dilakukan oleh Kapolsek Kresek beserta jajarannya. Disela kegiatan, Kapolsek Kresek juga memberikan bantuan berupa alat-alat kebersihan untuk Musholah tersebut.

Dalam hal ini Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Desa setempat sangat mengapresiasi kegiatan-kegiatan positif yang dilakukan oleh Polsek Kresek, para Tokoh sekitar pun sangat berterimakasih atas bantuan dan perhatian yang sudah di berikan. Pungkasnya

Menurut Kapolresta Tangerang Kombes Pol Baktiar Joko Mujiono S.I.K,.M.M melalui Kapolsek Kresek AKP A. SURYADI mengungkapkan kegiatan Bhakti Sosial akan terus dilakukan untuk masyarakat diseluruh Wilayah Hukum Polresta Tangerang. Semoga apa yang kita berikan dapat bermanfaat bagi masyarakat di wilayah hukum Polresta Tangerang.(Rizal)