Kab. Tangerang, OASEiNews – Majlis Talim (MT) Nurul Fikri Yayasan Insan Madani Teluknaga Tangerang menggelar Nuzulul Quran sekaligus santunan kepada anak yatim bertempat di Yayasan Insan Madani Kampung Pintu Kapuk, RT 22, RW 08, Desa Bojong Renged, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis (28/04/2022).
Acara diawali dengan pembacaan khotmail Quran, Pembacaan Maulid kemudian dilanjutkan dengan santunan yang dilaksanakan bertepatan dengan momentum Nuzulul Qur’an tersebut dibagikan kepada sekitar 50 anak yatim dari siswa siswi sekolah swasta Insan Madani serta anak yatim sekitar warga Desa Bojong Renged, Kecamatan Teluknaga.
H. Aryasin, selaku ketua Majlis Talim Nurul Fikri menerangkan, bahwa kegiatan ini sudah berjalan dari mulai tahun 2015.
“Alhamdulillah kegiatan ini sudah berjalan tujuh tahun terakhir di bulan Ramadhan dan tepat pada Ramadhan 1443 Hijriah kegiatan kali ini bertepatan dengan malam Nuzulul Qur’an,” terangnya.
Beliau juga berharap agar moment berbagi seperti ini dapat terus dilakukan disetiap kesempatan.
“Saya berharap semoga moment berbagi ini tidak hanya pada bulan Ramadhan saja, tetapi di moment-moment lain dapat kita manfaatkan untuk terus berbagi kepada mereka yang membutuhkan,” Harap H. Aryasin yang juga merupakan Ketua Yayasan Insan Madani Teluknaga.
Habib Helmi Bin Umar Alkaff dalam tausiyahnya mengatakan, tidak terasa sudah 27 hari, kita semua sudah menjalankan ibadah puasa dan sebentar lagi akan memasuki Hari raya Idul Fitri. Maka dari itu, sebaiknya kita gunakan waktu yang tersisa untuk memperbanyak ibadah dan bersedekah.
“Nabi kita sering berpuasa selama 29 hari di bulan Ramadhan. Tetapi, tergantung terlihatnya dari bulan sabit. Belum tentu tahun depan kita dapat bertemu dengan bulan Ramadhan lagi, mari kita gunakan waktu tiga hari ini untuk beribadah serta perbanyak sedekah,” ajaknya.
Masih menurut Habib Helmi, Malam Lailatul Qadar ada di malam ganjil pada bulan Rhamadhan. Pada malam ini adalah malam yang ke 27 di bulan Ramadhan, banyak yang mengatakan malam Lailatul Qadar jatuh di hari ke 27 di bulan Ramadhan. Maka dari itu, gunakan waktu dengan sebaik baiknya untuk beribadah kepada Allah serta bersedekah, salah satu nya dengan menyantuni anak yatim-piatu.
“Mudah mudahan malam ini bertepatan dengan malam Lailatul Qadar. Maka, perbanyak lah ibadah dan bersedekah. Orang yang rajin sedekah meninggal nya pasti akan Khusnul khatimah, orang yang rajin bersedekah pasti akan di jaga oleh Allah SWT,” terangnya.
Sementara itu, Ketua panitia Ustadz Wahab, ZA mengucapkan terimakasih kepada para tamu yang telah hadir pada acara peringatan Nuzulul Quran serta santunan anak yatim. Dirinya berharap acara seperti ini bisa terus berlanjut sampai seterusnya.
“Saya ucapkan terimakasih kepada semua yang telah hadir pada malam ini, semoga kita mendapatkan sapaat dari Allah, serta diberikan kesehatan agar senantiasa selalu dapat beribadah kepada Allah SWT,” pungkasnya. (Red/Van)
Tinggalkan Balasan