Paguyuban Radio Komunikasi Pantura Rayakan Hari Jadi Ke- 31 di Teluknaga

Kab. Tangerang, OASEiNews – Menapak usia nya yang ke 31 tahun, paguyuban Radio Komunikasi Pantura 149.444 Mhz dan 150.440 Mhz, gelar acara potong tumpeng sebagai simbol genap usia yang ke- 31 tahun di Saung Desa Tanjung Burung, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Minggu (22/5/2022)

Paguyuban Radio Komunikasi Pantura Freq. 149.440 Mhz dan 150.440 Mhz mulai di bentuk pada tanggal 05 Februari 1991 di Tangerang.

Di sela acara Ketua Panitia Hari Ulang Tahun (HUT) Radio Komunikasi Pantura yang ke- 31 Jerry mengatakan, sebagai insan komunikasi kita akan terus membangun dan menjalin persahabatan melalui komunikasi radio HT/RIG dengan saling menyalami di udara.

“Kita selalu berkomunikasi di udara, dengan harapan rukun di udara akrab di darat,” Ujar Jerry.

Sementara Ketua Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Lokal Efendi Liem menjelaskan, organisasi komunikasi Radio Pantura masuk dalam organisasi Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI), dimana organisasi tersebut terus berbuat kebaikan serta membangun rasa sosial dalam bidang tanggap bencana, bantuan komunikasi maupun bantuan pengamanan pada saat hari libur besar nasional.

“Organisasi RAPI selalu aktif di bidang sosial, seperti tanggap bencana, bantuan komunikasi serta bantuan pengamanan pada saat libur besar nasional,” ungkapnya.

Di lokasi yang sama, ketua paguyuban Radio Komonikasi Pantura Ramon menuturkan, dengan moment hari jadi yang ke- 31 dirinya berharap kepada semua insan komunikasi bisa lebih akrab di udara dan di darat, semakin berkembang, sukses dalam segala hal.

“Semoga kehadiran organisasi atau paguyuban ini, dapat bermanfaat untuk kepentingan orang banyak dan semakin berkembang,” pungkasnya.

Turut hadir dalam acara tersebut Pemerintah Desa Tanjung Burung, organisasi Radio ORARI, RAPI, Paguyuban Radio Komunikasi, Ormas BPPKB Teluknaga dan Para Perkumpulan serta Tokoh Masyarakat. (Red/Van).