Polsek Neglasari, Gelar Apel Kesiapan Pengamanan

Tangerang Kota, Oase INews.com-Polsek Neglasari Polres Metro Tangerang Kota Gelar apel Kesiapan Pengamanan Keberangkatan Supporter Sepak Bola Persikota menuju Stadion Syekh Maulana Yusuf di Serang Banten. Kamis (08/08/2019) berkisar pukul 10.00 WIB

“Apel ini di gelar dalam rangka Antisipasi Keberangkatan Suporter Sepak Bola Persikota melawan Duta FC di Stadion Syekh Maulana Yusuf di Serang  Banten dalam Lanjutan Kompetisi Liga III Zona Banten’ –Ujar Kapolsek dalam arahan pada apel Kesiapan di halaman Polsek Neglasari. Kamis (08/08/19) sekitar pukul 10.00 WIB

Dalam pelaksanaan apel Kesiapan Pengamanan yang di ikuti sebanyak 21 Personil, Kapolsek menyampaikan beberapa hal yang menjadi atensi Kapolres Metro tangerang Kota, “Atensi Kapolres Metro Tangerang Kota agar Jangan Sampai terjadi Tawuran Suporter, Petugas PAM,  Sebelum Keberangkatan, Para Suporter agar di berikan Arahan dan Tekankan kepada Para Suporter agar tidak memprovokasi Suporter/ Masyarakat lainnya,” paparnya lagi

Selain itu Kapolsek mengatakan, bahwa Sebelum Keberangkatan agar Petugas melakukan Penggeledahan terhadap barang Bawaan Para Suporter jangan sampai membawa benda terlarang, “geledah barang bawaan para suporter sebelum berangkat dan Perlakukan Suporter dengan tegas namun tetap Humanis sesuai dengan SOP, Karena mereka Adik  dan Warga Kita”. Tambahnya

Untuk di ketahui, Bahwa Pertandingan Sepak Bola antara Persikota melawan Duta Fc Lebak Banten yang rencananya di gelar hari ini di batalkan oleh Pihak Panitia Kompetisi liga III Zona Banten karena Duta FC dianggap WO (Walkover –)

(Fatah)

Sumber Humas Polsek Neglasari

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *