Proyek pekerjaan perbaikan jalan sebelum dilakukan pengecoran beton PUPR Kota Tangerang
Kota Tangerang, Oase I News.com – Pandemi Covid-19 yang melanda dunia global tak terkecuali di negara kita Republik Indonesia, sejak bulan Maret 2020 sampai saat ini belum tahu kapan akan berakhir, banyak menghambat berbagai aktivitas, termasuk pembangunan di pusat maupun daerah, termasuk juga terjadi di Kota Tangerang, namun seiring roda pembangunan demi kenyamanan dan keamanan masyarakat, dinas pekerjaan umum penataan ruang ( PUPR ) Kota Tangerang terus melakukan pemeliharaan, perbaikan, dan pembangunan sarana dan prasarana ( Sar Pras ) di Kota Tangerang.
Kepala Dinas PUPR Kota Tangerang Decky Priambodo Koesrindartono menjelaskan, jajarannya di tengah pandemi Covid-19 tetap mengoptimalkan pelayanan dengan melakukan perbaikan drainase, saluran air, perawatan rutin, perbaikan dan pembangunan jalan rusak dan pembangunan jembatan baru.
Hingga saat ini, dinas PUPR Kota Tangerang mencatat jalan rusak ada 50 titik wilayah timur, 33 wilayah tengah, dan 33 jalan wilayah barat, ujar Decky Priambodo, ” Secara bertahap terus dilakukan perbaikan agar masyarakat tidak mengalami kendala pada saat melintas di jalan-jalan tersebut,” ujar Decky Priambodo, beberapa waktu lalu.
Saat ini menurutnya perbaikan jalan merupakan hal yang prioritas, perbaikan tengah dilakukan bertahap dan sudah ada pemenang lelang proyek perbaikan jalan sejak bulan Februari 2021, ” Mudah-mudahan dapat segera memberikan rasa aman dan nyaman untuk masyarakat Kota Tangerang, ” ujarnya.
Dinas PUPR Kota Tangerang saat ini juga sedang melakukan pembangunan jembatan yang ada di Jalan Daan Mogot, lampu merah Tanah Tinggi, untuk mengurai kemacetan.
” Kami mendapatkan laporan bahwa jalan tersebut trafic lalu lintas sangat tinggi, bahkan bisa mengalami kemacetan, kita bangun jembatan untuk mengurai kemacetan agar traffic lalulintas bisa kembali normal, ” tutur Decky.
Tim petugas PUPR Kota Tangerang sedang melakukan perbaikan jalan
Kepala bidang ( Kabid ) bina marga PUPR Kota Tangerang, Shandy Sulaiman, mengungkapkan, PUPR Kota Tangerang tengah fokus menangani empat ruas jalan rusak, beberapa waktu lalu, kepada media, di ruang kerjanya.
“Saat ini, kami lakukan penanganan perbaikan jalan rusak, targetnya, Juni mendatang perbaikan jalan yang menjadi ranah PUPR Kota Tangerang selesai,” ungkap Shandy.
Sandi juga menerangkan bahwa ruas jalan kota yang rusak tersebut sebagian akibat dari adanya pembangunan proyek strategis nasional, dimana proyek tersebut memanfaatkan jalan kota untuk mobilitas kendaraan berat mereka.
“Tak bisa dipungkiri, mobilitas alat berat melewati ruas-ruas jalan Kota Tangerang setiap harinya masih berlangsung hingga saat ini,” ungkap Shandy.
Ada 16 ruas jalan kota yang terdampak proyek strategis nasional dengan panjang 59,8 km dan 20,7 km diantaranya mengalami rusak parah dan ringan. seperti, pembangunan Rel KA Bandara, pembangunan JORR 2, perluasan runway 3 dan east cross bandara.
Ia pun mengimbau, kepada seluruh masyarakat Kota Tangerang untuk tetap bersabar. Pasalnya, hingga saat ini PUPR terus bergerak untuk mempercepat proses perbaikan jalan rusak, menanggapi keluhan masyarakat banyaknya jalan rusak hingga mengakibatkan kecelakaan, “Pemerintah tidak tinggal diam, yang menjadi ranah kami semua sedang dalam proses. sedangkan yang lainnya, kami terus berkoordinasi untuk dipercepat dilakukan perbaikan secara bersamaan,” katanya.
Salah satu masyarakat Kota Tangerang, Heru, ( 35 ) warga Neglasari, merasa senang dengan perbaikan jalan yang dilakukan Dinas PUPR Kota Tangerang, menurutnya perbaikan di Jalan Iskandar Muda Neglasari, sudah hampir selesai. Ia menilai kinerja dinas cukup cepat dan bagus.
” Iya sudah hampir selesai itu pembamguanan jalannya padahal belum dua bulan rasanya saat mulai pengerjaannya dulu. Jadi lancar juga saya saat brangkat dan pulang kerja, mudah-mudahan cepat rampung jadi nggak macet-macetan lagi,” pungkasnya. ( ADVERTORIAL )
Tinggalkan Balasan