Open House Natal 2019 di Rumah Dinas Sejumlah Menteri

Open House Natal 2019 di Rumah Dinas Menteri Sosial Juliari Batubara. Rabu (25/12).

JAKARTA, OASE I NEWS.COMĀ – Perayaan Natal 2019, sejumlah menteri menggelar “Open House” di masing-masing rumah dinasnya. Seperti halnya Menteri Sosial Juliari Batubara, Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, juga Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Johny G Plate. Rabu (25/12).

 

Menteri Sosial menggelar “Open House” Natal tahun ini di rumah dinasnya yg berlokasi di bilangan Widya Chandra IV Jakarta Selatan. Dengan mengundang sejumlah pejabat negara untuk merayakan Natal bersama-sama.

Menteri Luar Negeri Retno LP Marsudi.

Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno LP Marsudi tampak hadir dengan mengenakan kemeja warna hitam, terlihat modis. Dia berharap untuk perayaan Natal tahun ini selain berdampak positif terhadap situasi dan kondisi di tanah air, juga bisa membawa kedamaian untuk dunia internasional.

” Semoga natal tahun ini membawa situasi dunia yang lebih damai dan momentum baik bagi Indonesia untuk merekatkan kembali satu sama lain,” ujarnya.

Selain Menlu, tampak pula Menteri lainnya seperti Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo, Menteri Perdagangan (Mendag) Agus Suparman, dan juga Jaksa Agung ST. Burhanuddin.

Suasananya tak jauh beda dengan open house di kediaman menteri Luhut dan menteri Plate. Tamu undangan dari kalangan pejabat negara juga hadir disana, meskipun diantaranya tidak se-agama namun rasa toleransi mereka untuk jalin tali silaturahmi tidak putus, mereka hadir di acara untuk mengucapkan selamat Natal.

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto juga tampak hadir di kediaman menteri Luhut di kawasan Widya Chandra V Jakarta Selatan.

“Saya Prabowo Subianto mengucapkan Selamat Hari Raya Natal untuk saudara-saudara kita yang beragama Nasrani, semoga damai dan sejahtera bagi kita sekalian di tahun yang akan datang,” ucap Prabowo di tengah-tengah para undangan yang hadir.

Ucapan yang sama juga dari menteri lainnya, seperti Menko Polhukam Mahfud MD, Menlu Retno, dan juga Menteri Perhubungan Budi Karya.

Menteri Perhubungan Budi Karya.

“Saya Budi Karya, baik secara pribadi maupun atas nama Kementerian Perhubungan menyampaikan Selamat Natal, karena Natal adalah hari bahagia bagi umat Kristiani, hari ini saya ke kediaman Pak Luhut, beliau tampak begitu ceria,” ucap Budi Karya sambil tersenyum memuji keceriaan Menteri Luhut Binsar Pandjaitan.

(Put)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *