Barito Selatan, Oase I News.com – Agar tepat sasaran, Babinsa Koramil 1012-12/Tabak Kanilan Praka Peronimus bersama Babinkamtibmas, mengawal penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) kepada masyarakat terdampak Covid-19 di Desa Baruang, Kecamatan Gunung Bintang Awai, kabupaten Barito Selatan. Penyaluran BLT DD juga diikuti Ketua BPD dan Kepala Desa setempat.
Penyaluran BLT DD kepada 23 Kepala keluarga tersebut, dibagikan secara langsung dengan mendatangi rumah penerima bantuan secara door to door guna menghindari berkumpulnya masyarakat agar terhindar dari penyebaran Covid-19.
Ditempat terpisah Danramil 1012-12/TBK kapten Inf Dadang supriatna di Makoramil 12/TBK mengatakan, kegiatan ini upaya Babinsa Bersama pengurus desa dalam menyalurkan Bantuan Langsung Tunai kepada masyarakat yang benar-benar membutuhkan akibat dampak Covid-19.
Dijelaskan juga, bantuan dana desa diberikan kepada 23 KK, dan setiap KK mendapatkan Rp. 600.000. Pengawalan bantuan dana desa tersebut dilakukan agar lebih tepat sasaran kepada yang penerima manfaat.
“Untuk saat ini, setiap adanya bantuan kita usahakan langsung datangi kerumah warga sampai adanya pemberitahuan bahwa wabah ini berakhir,” ungkapnya. (Pendam XII/Tpr/van)
Tinggalkan Balasan