Bitung – Oase INews.com – Komandan Komando Distrik Militer 1310/Bitung, Letkol Inf Kusnandar Hidayat S.Sos, melaksanakan Tatap Muka bersama Tokoh Agama (Toga) dan Tokoh Masyarakat (Tomas) Kota Bitung bertempat di Balai Pertemuan Umum (BPU) Kantor Walikota Bitung, (24/1/2019).
Saat bertatap muka dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Dandim 1310/Bitung memaparkan beberapa hal yang terkait dalam tugas dan kerja wilayah teritorial Kodim 1310/Bitung yang meliputi Kota Bitung dan Kabupaten Minahasa Utara, serta keberadaan Koramil jajaran serta prajurit yang bertugas.
Dalam kesempatan itu, Letkol Inf Kusnandar Hidayat, S.Sos. mengatakan, dalam menjalankan tugasnya sebagai personel pengamanan Negara, dirinya tidak bekerja sendiri, tapi harus didukung masyarakat.
“Saya tak bisa kerja sendiri harus ada dukungan masyarakat,dan saya dibantu Koramil di jajaran, tapi untuk di Bitung Koramil hanya 2 yaitu di Lembeh dan di Kota Bitung, Namun jika ada informasi yang mencurigakan, segera melapor di Koramil terdekat, atau pada Babinsa,” ujarnya.
Lanjutnya juga, situasi dan kondisi Kota Bitung sampai hari ini masih aman dan damai. “Kalau ada riak-riak, itu biasa dan kita bisa carikan solusi bersama. Tapi perang sekarang ini adalah Proxy War, musuh tidak tahu dan tidak kita lihat, ini muncul dari dalam keluarga, ini terkait dengan kondisi sosial kita juga, yang butuh perhatian serius,” tuturnya.
Disamping itu, Dandim juga memaparkan tentang netralitas TNI dalam menghadapi Pemilu 2019 mendatang.
“Kita TNI dan Polri netral dalam Pemilu, tidak ada anggota saya yang terlibat dan saya sudah perintahkan netral, siapapun dia, TNI mendengar satu garis komando, dan itu Netral,” tegas Dandim.
Mari kita berdemokrasi, karena itu, sebelum memilih, laksanakan ibadah, karena pilihan Tuhan beda dengan pilihan manusia. Ideologi Pancasila harus kita jaga karena merupakan dasar Negara yang kuat dan itu sudah terbukti dan teruji, ungkap Dandim menambahkan.
Reporter : Herdum
Tinggalkan Balasan