Kab. Tangerang, OASEINews.com – Camat Cisauk Muhamad Yusuf Fachroji meletakkan batu pertama dimulainya pembangunan Sanitasi Berbasis Pesantren (Sanitren) di Pondok Pesantren Al-Azka Kecamatan Cisauk, Kamis (13/1/22).
Pembangunan Sanitren tersebut merupakan salah satu program unggulan Bupati Tangerang. Pembangunan sanitasi pada pondok pesantren memang menjadi fokus Pemkab Tangerang demi terwujudnya kegiatan proses belajar mengajar yang nyaman dan berkualitas bagi para santri.
“Hal tersebut bertujuan untuk menunjang bangunan yang representatif secara layak dan sesuai dengan kebutuhan santri terutama mandi, mencuci, dan menjemur pakaian,” ujar Yusuf, didampingi Lurah Cisauk Mochamad Farly Gusriadi.
Dia menuturkan, dalam pembangunan tersebut akan dibangun sebanyak 5 sarana sanitasi untuk MCK yang akan digunakan bagi kebutuhan 200 santri dan santriwati tingkat SD maupun SMP.
“Harapannya fasilitas yang diberikan dapat benar-benar dirawat dan dijaga dengan baik juga dapat dimanfaatkan dengan baik bagi santri dan santriwati kedepannya,” katanya.
Diketahui, terdapat tiga pondok pesantren di wilayah Kecamatan Cisauk yang menerima program Sanitren diantaranya Pondok Pesantren Al-Azka, Pondok Pesantren Darul Hikmah, dan Pondok Pesantren Mathla’ul Hidayah. (Rzl/Van)
Tinggalkan Balasan