Mau Tahu, Suasana Halal Bihalal Zaki & Mad Romli Di DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang

TANGERANG, Oase INews.com – Ratusan orang yang terdiri dari elemen masyarakat biasa, para tokoh masyarakat, para alim-ulama, tokoh-tokoh partai pendukung se-Kabupaten Tangerang, serta pengurus dan anggota organisasi kepemudaan (OKP), juga sayap organisasi lainnya, nampak sudah mendatangi Kantor DPD Partai Golkar Kabupaten Tangerang sejak pukul 09 : 00 Wib. Hal itu dikarenakan adanya acara halal bihalal yang di gelar pasangan calon bupati, yakni. A. Zaki Iskandar dan Mad Romli yang dipusatkan di halaman Kantor DPD Partai Golkar, Jl. KH Syekh Nawawi No. 23, Mata Gara, Tigarakasa, Tangerang, Banten. (18/6/18).

Calon Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar yang mengenakan baju koko putih, celan bahan, dan peci hitam di dampingi sang istri datang kurang lebih pada pukul 11 : 00 Wib, dan langsung di sambut para relawan serta massa pendukungnya.

Dalam sambutannya, Calon Bupati Kabupaten Tangerang A. Zaki Iskandar, selain mengucapkan selamat hari lebaran dan memohon maaf kepada masyarakat kabupaten tangerang, juga mengingatkan terkait pilkada serentak yang sebentar lagi akan dilaksanakan yaitu pada tangggal 27 juni 2018, bahwa masyarakat kabupaten tangerang haruslah antusias menyambuat pesta demokrasi dengan ikut berpartisipasi dalam menentukan pilihannya. Terlebih untuk memilik pemimpin yang bisa membawa Daerah Kebupaten Tangerang kearah yang lebih baik lagi.

“Ingat tanggal 27 juni tinggal 9 hari lagi, jangan lupa. Kita semua (masyarakat kabupaten tangerang) harus menentukan pilihan dengan cara datang ke TPS untuk memcoblos, dan memilih pasangan calon bupati dan wakil bupati,” kata Zaki.

Hal yang hampir senada pun di ungkapkan, oleh calon Wakil Bupati Kabupaten Tangerang Mad Romli yang di berikan kesempatan untuk memberikan kata sambutan. Romli pun menilai bahwa masyarakat Kabupaten Tangerang sudah semakin dewasa dalam berdemokrasi. Dan mampu untuk menentukan pilihannya sendiri.

“Mudah-mudahan masyarakat kabupaten tangerang bisa memilih dan menentukan pigur pemimpin yang bisa mewakili suara masyarakat banyak. Ingat, 9 hari lagi datang ke TPS !,” ujar Mad Romli yang juga mantan ketua DPRD Kabupaten Tangerang priode 2014 – 2019 dan memilih mengundurkan diri untuk menjadi calon Wakil Bupati Kabupaten Tangerang priode 2018 – 2023.

Di akhir acara, panitia mempersilahkan segenap elemen masyarakat untuk bersalaman, beramah-tamah, serta berswafoto dengan A. Zaki Iskandar dan Mad Romli.

Sementara, hidangan yang disediakan berupa. Bakso, mie ayam, ketoprak, soto, siomay, dan lain-lain. Sengaja di sajikan oleh para pedagangnya secara gratis, karna sudah di booking oleh pihak panitia.

Untuk diketahui, di kertas suara pasangan calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Tangerang yang nantinya ada di masing-masing TPS se-Kelurahan atau Desa pada tanggal 27 juni 2018, hanya ada 2 kotak/kolom, yakni. Kotak atau kolam yang di dalamnya bergambar pasangan calon dan kotak/kolom yang tidak ada gambar calonnya, adapun untuk kotak/kolom kosong sendiri pun sah untuk di pilih oleh warga masyarakat Kabupaten Tangerang, karena menurut informasi yang di dapat. Apa bila kotak/kolom kosong yang menang, nantinya. Akan ada Pejabat Sementara yang akan di sahkan langsung melalui SK Kemendagri untuk menduduki jabatan tersebut.

(Kosasih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *