Kab. Tangerang, OASEiNews – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Tangerang sangat peduli terhadap tempat beribadah khususnya masjid-masjid yang ada diwilayah Kabupaten Tangerang dan melalui program Jumat Keliling (Jumling) Pemda Kabupaten Tangerang memberikan bantuan uang sebesar 20 Juta Rupiah.
Bantuan tersebut, diberikan langsung oleh Sekertaris Kecamatan (Sekcam) Teluknaga Rizki Rizani Fachri, kepada ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Nurul Islam Ustadz Muhamad, di Kampung Lemo, RT 04, RW 07, Desa Lemo, Kecamatan Teluknaga, Kabupaten Tangerang.
Sekcam Teluk Naga Rizki Rizani Fachri mengatakan, Kegiatan ini dalam rangka melaksanakan Jumling) sekaligus dalam rangka penyaluran bantuan dari Pemda Kabupaten Tangerang sebesar Rp. 20 juta untuk DKM masjid Nurul Islam Desa Lemo.
“Semoga bantuan yang diberikan Pemda Kabupaten Tangerang kepada masjid masjid dapat memakmurkan masjid beserta pengurus DKMnya,” kata Rizki, usai Jumling di masjid Nurul Islam, Jumat (15/9/2023).
Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Lemo Satria menuturkan dengan adanya bantuan dari Pemda Kabupaten Tangerang untuk DKM masjid Nurul Islam, dapat membantu kemakmuran masjid beserta pengurus DKM Nurul Islam.
“Saya atas nama pribadi dan kepala Desa Lemo mengucapkan terima kasih kepada Pemda Kabupaten Tangerang yang telah peduli terhadap DKM Nurul Islam Desa Lemo,” ucapnya.
Jumling kali ini dihadiri Sekcam Teluknaga, Ketua APDESI Kecamatan Teluknaga, Kepala Desa Lemo, Babinsa Desa Lemo, Ketua DKM Nurul Islam, tokoh agama, tokoh masyarakat dan warga Kampung Lemo. (red/van)