Meriahkan Bulan Muharram, SMPN 2 Kosambi Santuni Anak Yatim dan Piatu

Kab. Tangerang, OASEiNews – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 2 Kosambi, Kabupaten Tangerang menyambut bulan Muharram 1444 hijriah dengan mengadakan santunan bagi anak Yatim dan Piatu yang berasal dari lingkungan sekolah.

Acara santunan tersebut berlangsung di halaman SMPN 2 Kosambi, berlokasi di Komplek Perumahan Duta Bandara Permai, Desa Jatimulya, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Jumat (12/08/2022).

Kepala Sekolah (Kepsek) SMPN 2 Kosambi Kusnandar mengatakan, Acara santunan anak yatim dan piatu tersebut dalam rangka untuk memeriahkan bulan Muharram. Dengan tujuan, agar siswa dan siswi SMPN 2 Kosambi bisa terlatih, untuk mempunyai sifat kepedulian dan sifat dermawan kepada sesama.

“Alhamdulillah, ada 50 anak yatim dan piatu kita santuni. Dananya bersumber dari para siswa-siswi, guru dan donatur. Sehingga acara santunan di SMPN 2 Kosambi ini dapat terlaksana,” ungkap Kusnandar saat di temui di ruang kerjanya.

Kusnandar berharap, untuk kedepannya acara santunan seperti ini bisa lebih baik dan meriah lagi. Serta di bantu dengan kontribusi dari para siswa-siswi, dan orang tua agar lebih peduli. Karena, kegiatan seperti ini merupakan salah satu bentuk untuk melatih keikhlasan siswa dan siswi kepada sesama.

“Yang di harapkan dari sekolah adalah, menanamkan jiwa kepedulian. Tentunya, harus di dukung juga oleh berbagai elemen. Baik guru, orang tua siswa dan komite,” harapnya. (Red/Van)