Musrenbang 2018, Sukron Ingin Desa Curug Sangereng Memiliki Bumdes

Tangerang, OaseIndonesiaNews.com – Betempat di Aula Kantor Desa Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kebupaten Tangerang. Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang), Tahun 2018 di gelar pada, Pukul 13 : 00 Wib, Selasa (30/1/18).

Dalam sambutanya, Kepala Desa Curug menyampaikan. Bahwa Musrenbang 2018, harus membawa perubahan dan dampak lebih baik terhadap Insfrastruktur maupun mental masyarakat khususnya di Desa Curug Sangereng tersebut.
“Tentunya, kami berharap dengan musrembang ini, selain membuat atau memperbaiki sarana umum, bisa membawa dampak positif bagi lingkungan masyarakat, baik berupa fisik (insfrastruktur) atau pun mental masyarakat desa, agar lebih baik lagi dalam merencanakan membangun desa.” ucapnya.
Sukron menambahkan, dalam merencanakan pembangunan Desa saat ini, sebaiknya masyarakat dapat memprioritaskan terlebih dahulu apa saja yang penting, bagi kesejahtraan dan peningkatan pendapatan masyarakat dikarenakan pembangunan sarana dan insfrastuktur di Desa Curug Sangereng sudah hampir semua terealisasikan.
“Ya, tentunya kami berharap yang harus diutamakan untuk saat ini, lebih memprioritaskan segi kesejahtraan masyarakat, agar dapat meningkatkan pendapatan masyarakat sekitar, contohnya dengan membuat badan usaha milik desa (Bumdes), meningkatkan sumberdaya manusia, dan pendidikan masyarakat desa, sehingga membawa kemajuan bersama.” kata Kades Sukron.
Sementara itu, Kasi Ekbang Kecamatan Kelapa Dua Asrori Sos., M.M., mengutarakan Bahwa untuk menentukan pembangunan Desa Curug Sangereng, masyarakat diminta agar saling berkoordinasi dengan berbagai pihak, supaya setiap kegiatan yang akan dilakukan nantinya berjalan baik dan lancar.
“Kami pimpinan kecamatan hanya ingin semua proses pembangunan desa dapat berjalan dengan baik dan lancar, maka dari itu kami mengingkan semua masyarakat dan aparatur desa, harus bersinergi menjalin koordinasi dengan pihak-pihak yang mempunyai kapasitas dalam program pembangunan desa, agar lebih terarah,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Asrori menjelaskan, mengenai dana yang diperuntukan untuk membanguan Desa merupakan bantuan dari APBD Daerah Kabupaten Tangerang, APBD Provinsi, APBN, Pajak Retrebusi dan Pajak Reklame. Dan dana tersebut, haruslah disalurkan atau direalisasikan sesuai yang sudah direncanakan.
“Saya berharap nantinya, anggaran yang sudah disedia dapat di pergunakan dengan semestinya, sesuai peruntukan bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat desa.” katanya.
Selain Lurah, Sekretaris Desa Curug Sangerang, Kasi Ekbang dan Sekretaris Kecamatan, serta Kasi Pemerintahan Kecamatan Kelapa Dua, hadir juga Babinkantibmas, Binamas, Rt, Rw, tokoh masyarakat, tokoh agama Desa Curug Sangereng dan tamu undangan lainnya.
(Kosasih)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *