Megawati Resmikan Kantor DPC PDIP Kota Tangerang
Ketua Umum PDIP Hj. Megawati Soekarno PutriĀ
TANGERANG OaseIndonesiaNews.Com
Bertepatan dengan Perayaan Hari Sumpah Pemuda 28/10/2021, Ketua Umum PDIP Prof. Dr. (HC) Hj. Megawati Soekarno Putri meresmikan Kantor DPD PDIP Propinsi Aceh, Kantor DPC PDIP Kota Tangerang dan 14 Kantor DPC Kabupaten/Kota, sekaligus Peresmian Taman Dan Patung Bung Karno di Bandar Lampung secara virtual.
Hadir di acara tersebut antara lain Ketua Komisi 9 dr. Ribka Tjiptaning, anggota DPR RI Ananta Wahana, anggota Fraksi PDIP Propinsi Banten, anggota Fraksi PDIP Kota Tangerang dan Ketua PAC se Kota Tangerang.
Dalam sambutannya Megawati berterima kasih kepada kader dan petugas partai yang dengan semangat berupaya mempunyai rumah partai, rumah rakyat.
“Rumah partai, rumah rakyat ini harus segera digunakan sebaik-baiknya.” ujar Megawati.
Sementara itu Gatot Wibowo, S IP, M Ip, merasa bersyukur bahwa acara berlangsung lancar. Gatot juga menjelaskan bahwa kantor partai yang terletak di Ruko Mahkota Mas Blok H No. 8, Jln. M. H. Thamrin, Cikokol masih perlu penyempurnaan.
“Berangkat dari kebersamaan dan gotong-royong, sesuai dengan instruksi DPP, agar cabang-cabang memiliki kantor partai. Kantor-kantor tersebut merupakan aset partai yang tidak boleh diperjualbelikan. Digunakan untuk kegiatan partai, rapat partai, sekolah partai, maupun kegiatan sosial dan pendidikan.” terang Gatot.
“Dengan adanya kantor partai sendiri, harapannya akan meningkatkan semangat untuk mencapai dan mempertahankan kemenangan, hatrick 3 kali.” lanjut Gatot.
Berkenaan dengan Perayaan Hari Sumpah Pemuda, PDIP selalu membuka kesempatan bagi pemuda untuk ikut tampil dengan cara meningkatkan kapasitas kader partai.
Ketua Komisi 9 DPR RI Ribka Tjiptaning menegaskan, bahwa sesuai instruksi Ketua Umum Megawati, DPD, DPC bahkan PAC dan Ranting harus memiliki kantor partai. Hal tersebut sebagai bukti komitmen terhadap partai.
Ananta Wahana, anggota DPR RI Fraksi PDIP menambahkan, bahwa dengan gotong-royong dan solidaritas akan memaksimalkan Konsolidasi.
“Target PDIP Kota Tangerang adalah menang di pileg dan pilwalkot Tangerang mendatang.” tukas Ananta.
(Agus A)
Tinggalkan Balasan