Kembali, Tenaga Pegajar dan Media di suntik Vaksin Tahap Dua

Kabupaten Tangerang, Oase INews.com – Kembali datangi Puskesmas Kota Bumi tenaga pengajar dan media menerima suntikan vaksinasi dosis kedua, kegiatan di gelar di Puskesmas Kuta Bumi Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang, Rabu (17/03/2021).

Tenaga pengajar dan insan media perlu di vaksin Covid-19, masuk tergolong dalam profesi yang berhubungan dengan pelayanan publik, sehingga vaksinasi ditargetkan pada seluruh tenaga pengajar dan penggiat media yang ada di Kabupaten Tangerang.

Menurut Ketua Satgas Puskesmas Kota Bumi dr Astrid menjelaskan, proses vaksinasi dibagi dalam empat meja yaitu pendaftaran, skrining,  penyuntikan vaksin dan obserpasi.

 

“Peserta yang belum memenuhi syarat vaksin akan terdeteksi di meja skrining dan diberi keterangan untuk menunda ataupun tak dapat mengikuti vaksinasi,”ujarnya.

Dijelaskan, sertifikat peserta vaksin dosis 2 nantinya akan mendapatkan pemberitahuan via SMS dari Kemenkes.

Ia menjelaskan, pentingnya vaksinasi ke-2 untuk melengkapi dosis pertama. Namun harus tetap menerapkan protokol kesehatan dengan baik dan benar.

“Penerima vaksin Covid-19 wajib mendapatkan dua dosis penyuntikan untuk membentuk antibodi atau imunitas tubuh terhadap virus corona secara optimal, dalam waktu 14 hari pasca vaksinasi dosis pertama, antibodi tubuh yang terbentuk mencapai 60 persen, adapun pada 28 hari usai vaksinasi dosis kedua, pembentukan antibodi bisa mencapai 95-99 persen,” jelasnya.

Dalam kegiatan pemberian vaksin hari ini vaksinasi dosis kedua sebanyak 46 orang, diharapkan usai vaksinasi ini semakin baik, kekebalan tubuh semakin ada sehingga melayani masyarakat juga maksimal.(Fatah )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *