Resmikan BPU di Teluknaga, Bupati Zaki : Tahun Depan Semoga Lebih 100 Mitra Tergabung

Kab. Tangerang, OASEiNews com – Bupati Tangerang Ahmed Zaki Iskandar meresmikan kantor kedua Benteng Pangan Utama (BPU) di Ruko Airport City Kecamatan Teluknaga. Acara tersebut sekaligus sosialisasi Program Kerja PT Benteng Pangan Utama Periode 2021-2025.

Bupati Zaki mengatakan peresmian Kantor Benteng Pangan Utama yang kedua di daerah Teluknaga menjadi sentra dari lima kecamatan sekitar, khususnya dalam mendukung dan memperkuat program WAKEPO (Warung Ketahanan Pangan Offline dan Online) yang telah menjadi mitra dari BPU.

“Warung ini adalah warung tradisional yang sudah ada, kemudian kita lengkapi dan kita sempurnakan, baik itu aplikasi maupun penyediaan bahan makanannya melalui program WAKEPO dari BPU. Mudah-mudahan setelah ini, 1 sampai 2 tahun ke depan kita bisa lihat hasilnya,” ungkap Bupati Zaki, Kamis (3/2/22)

Bupati Zaki mengungkapkan, saat ini sudah ada 17 mitra. Dia berharap tahun depan, lebih dari 100 mitra yang sudah tergabung.

Lanjut Bupati Zaki, sudah ada dukungan dari pihak perbankan untuk KUR pinjaman kepada warung-warung mitra tersebut. Pinjaman tersebut nanti bukan berbentuk uang tetapi lebih kepada bahan-bahan makanan sembako seperti beras atau minyak goreng yang nantinya akan diberikan kepada warung-warung mitra BPU.

Nantinya warung-warung yang sudah menjadi mitra BPU akan dibantu untuk dipercantik, dipermudah serta disederhanakan untuk kenyamanan belanjanya. Selain itu, dari sisi penjualan dan lain sebagainya termasuk barang-barang yang akan dijual juga akan dibantu oleh BPU dan menjadi mitra BPU.

“Dengan konsep WKEPO ini, perlu diluruskan oleh semuanya. Ini nanti bukan menggusur warung yang udah ada, itu tidak mungkin, justru nantinya warung yang sudah ada ini, akan kita makin lengkapi dengan segala macam yang sudah dipersiapkan oleh WAKEPO,” jelas Bupati.

Hadir dalam acara tersebut Ketua DPRD Kab. Tangerang H. Kholid Ismail, Akip Syamsudin selaku Dirut Mitra Kerta Raharja, serta Zamzam Manohara Camat Teluknaga. (Red/Van)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *