Deklarasi Yayasan Eks TRIMATRA Nusantara

JAKARTA, OASE I NEWS – Para Serdadu yang pernah tergabung dalam Kesatuan TNI, hari ini berkumpul untuk mendeklarasikan Yayasan yang menjadi organisasi para mantan tentara tersebut. Organisasi ini diberi nama Yayasan Serdadu Eks Trimatra Nusantara, di Gedung Joeang’45, jalan Menteng Raya No. 31 Menteng Jakarta. Sabtu (25/01).

Yayasan Serdadu eks Trimatra Nusantara ini merupakan ide dari mantan tentara untuk melanjutkan perjuangan mereka membela Ibu Pertiwi.

Acara dimulai dengan pembukaan serta pembacaan Akta Notaris, dan dilanjutkan dengan pengukuhan oleh Ketua Umum Yayasan Serdadu Eks Trimatra Nusantara, Ruslan Buton. Rangkaian acara ini dilakukan dengan prosesi yang penuh hikmah.

Dalam sambutannya, Ruslan Buton menjelaskan latar belakang pembentukan organisasi ini. “Dengan semangat kepahlawanan Jenderal Sudirman kita tingkatkan jiwa juang serdadu eks. Trimatra Nusantara sebagai patriot bangsa yang selalu siap mendharma-bhaktikan jiwa dan raga untuk Ibu Pertiwi. Dan momentum kelahiran Jenderal Sudirman menjadi hari pengukuhan Yayasan ini,” ujarnya.

Acara ini dihadiri Pengurus dan Anggota serdadu eks trimatra dari tiga kesatuan. Juga hadir Mayjend (Purn) Soenarko dan Sri Bintang Pamungkas dan wakil Pemprov DKI Jakarta.

Pembacaan do’a dan pemotongan tumpeng dilakukan pada bagian akhir rangkaian acara ini. (put).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *